PERINGATAN: LAKUKAN LANGKAH-LANGKAH PEMBARUAN DENGAN RESIKO ANDA TANGGUNG SENDIRI. SAYA TIDAK BERTANGGUNG JAWAB JIKA TERJADI MASALAH DENGAN PONSEL ANDA.
Saya sudah cukup lama menggunakan ponsel Nexian Cosmic Journey. Ada beberapa kekurangan yang saya temui:
sim card yang sering tidak terdeteksi,
output headset yang amburadul, layar yang
over-sensitive, sering
restart saat dihubungkan ke komputer dengan kabel data, dan sensor sinar yang tidak bekerja semestinya.
Setelah melihat-lihat sistemnya, ternyata ponsel Nexian Cosmic Journey sejatinya
rebrand dari ponsel buatan Gigabyte: Gsmart G1315, namun dengan modul kamera yang dikecilkan menjadi 3 mega pixel. Di web Gsmart sendiri, ternyata sudah ada
update firmware yang mengatasi masalah-masalah tersebut. Namun sayangnya pihak Nexian agak lambat dan kurang terbuka dalam penyediaan
update tersebut. Di website Nexian tidak ada keterangan
update ataupun
software yang bisa diunduh untuk ponsel Cosmic Journey ini.
Dari hasil
browsing internet, saya menemukan
firware terbaru untuk Gsmart G1315 ini adalah 0.50.2 sedangkan versi bawaan Coney adalah 0.21.8. Banyak pembenahan yang dibawa versi ini. Tapi sayangnya, saat saya coba untuk memperbarui Coney saya dengan berkas ini, proses gagal karena versi dan tipe ponsel yang berbeda. Frustasi, saya bersabar saja, sampai akhrinya ada informasi dari forum lokal mengenai
update yang tersedia di Nexian Center. Menyebalkan, kenapa Nexian tidak membuat pengumuman resmi? Atau menyediakan berkasnya untuk diunduh, seperti pada saat
update Nexian Journey dulu?
Buat yang malas ke Nexian Center (seperti saya), atau jauh dari Nexian Center, dan mempunyai koneksi internet yang stabil, ada
work-around untuk memasang pembaruan Gsmart G1315 ke Coney. Caranya seperti ini:
1. Siapkan berkas pembaruan yang hendak dipasang. Anda bisa mengunduh berkasnya di
sini. Pastikan koneksi anda stabil (tidak putus-putus) karena ukuran berkas lumayan besar, sekitar 99 Mb. Sayangnya di situs tersebut tidak ada md5sum dari berkas yang disediakan, jadi kita bisa melakukan pengecekan apakah berkas yang kita unduh sempurna atau tidak. Kalau md5sum dari berkas yang saya unduh dan gunakan (
GSmart_G1315_V0.50.2_PL_CZ.zip) adalah:
a0b674664f5d629dee539c77db707602.
Melakukan pengecekan md5sum (untuk windows) bisa menggunakan perangkat lunak dari
sini.
2. Pastikan anda sudah melakukan
rooting Coney anda. Gunakan
z4root. Lalu gunakan aplikasi
Root Explorer untuk menjelajah berkas di sistem Coney. Lakukan
backup seluruh data dan sistem anda, baik secara
online atau menggunakan
Titanium Backup. Jika menggunakan Titanium Backup, jangan lupa membuat pemasang Titanium Backup Safe Mode (
update.zip) untuk berjaga-jaga.
3. Menggunakan Root Explorer, edit berkas berikut:
/system/etc/sw_ver.txt
(maksudnya adalah, jelajahi berkas sistem anda di bagian
System lalu ke
Etc lalu di dalam folder
Etc tsb, cari berkas bernama
sw_ver.txt). Cari baris
"BUILD_SW_PROJ =Nexian"
ganti "
Nexian" dengan
"
pl_cz".
4. Edit berkas:
/system/build.prop
Ganti semua bagian "
Nexian" dengan "
Gsmart" dan "
A892" dengan "
G1315". Jangan lupa simpan.
5. Ekstrak berkas ZIP yang tadi diunduh, di dalamnya ada berkas bernama
update.zip, salin berkas tersebut ke dalam kartu
microsd anda. Taruh di bagian paling atas, jangan masukkan ke dalam folder apapun. Anda bisa menggunakan pembaca kartu (
card reader) atau kabel data Coney.
6. Matikan ponsel, pastikan baterai terisi penuh untuk menghindari ponsel mati saat proses pembaruan berjalan. Tekan dan tahan tombol kamera, lalu tekan tombol
power. Saat lampu indikator ponsel sudah berkedip biru, anda dapat melepas tombol kamera. Ponsel akan masuk ke
System Recovery Mode, dan anda akan menjumpai pilihan untuk melakukan
update. Gunakan tombol volume untuk bergulir ke atas/bawah dan tombol kamera untuk memilih.
7. Jawab "Ya" untuk memulai proses pembaruan. Tunggu hingga ponsel melakukan
restart. Jika ada masalah, atau tidak bisa masuk ke
home, masuk ke
System Recovery Mode lagi, lalu lakukan
wipe cache dan
wipe data. Lalu nyalakan ulang. Selesai.
Tampilan
booting:
Firmware baru menggunakan Android 2.2.2 sedangkan sebelumnya adalah 2.2.1:
Tampilan
home baru:
Pembaruan ini menyelesaikan semua masalah yang saya sebutkan di bagian awal tulisan:
sim card tidak lagi muncul hilang (lebih stabil),
output headphone stabil bersih, sensor sinar (untuk pengaturan kecerahan layar otomatis) bekerja dengan baik, layar tidak berlebihan lagi, dan tidak
restart saat di hubungkan ke komputer dengan kabel data. Juga ada tambahan menu baru:
People.
Saya menemui bug: jika Coney dijadikan hotspot (menggunakan fasilitas wireless tethering), Coney selalu terkunci, dalam artian layar mati, tidak dapat dibawa hidup. Bahkan saat saya coba telpon dengan ponsel lain, Coney saya tidak memberikan reaksi apa-apa, padahal sudah ada nada tunggu di ponsel yang saya gunakan untuk menelpon. Satu-satunya cara adalah cabut baterai, karena ponsel benar-benar terkunci, semua tombol tidak berfungsi. Namun anehnya, tethering tetap jalan, karena saya tetap dapat mengakses internet dari laptop saya. Untuk USB Tethering sendiri, saat awal-awal digunakan tidak ada masalah, namun saat mengakses menu, akhirnya sama saja seperti wireless tethering, Coney terkunci dan tidak dapat diakses walau proses tethering tetap berjalan.
Alternatif: gunakan aplikasi
tethering dari Market. Saya mencoba
OpenGarden (
wireless tethering) dan Coney tetap dapat diakses walau
tethering berjalan).
Update 1: menggunakan Open Garden, tethering putus beberapa saat setelah layar mati. Mungkin karena kebijakan power saving.
Update 2: Setelah dipergunakan beberapa lama, sekarang saya sudah tidak pernah menjumpai bug ini. Mungkin setelah dilakukan flash ulang sistem Coney masih belum stabil, atau hang dikarenakan kepanasan.
Ingat: semua resiko anda tanggung sendiri. Semua label dan
software bawaan Nexian akan dihapus dan diganti bawaan Gigabyte Gsmart. Anda dapat menyalin berkas
boot.zip bawaan Nexian untuk mengganti berkas
boot.zip Gsmart setelah
update. Dan anda dapat mengganti semua Gigabyte GSmart G1315 di
build.prob dan
sw_vers.txt kembali ke Nexian dan A892 jika anda mau.
Selamat mencoba, semoga berhasil.